Senin, 18 Oktober 2010

Konsep Sistem Informasi Akuntansi

Sistem informasi manajemen berkepentingan dengan penyediaan informasi yang menyeluruh dan terintegrasi untuk membantu pengambilan keputusan bagi berbagai tingkatan manajemen dalam suatu organisasi atau perusahaan.

Alasan Pembelajaran Sistem Informasi Akuntansi

  • Programmer SIA dibutuhkan di perusahaan untuk mengatasi perkembangan keuangan yang terjadi dalam perusahaan. Informasi keuangan yang diperoleh akan diserahkan kepada pemimpin perusahaan untuk dilihat perkembangannya terutama dalam laba bersih atau profit yang didapat dalam perusahaan tersebut.
  • Database Administrator (DBA) diperusahaan adalah orang yang bertanggung jawab untuk mendesain, implementasi, pemeliharaan dan perbaikan database. DBA sering disebut juga database koordinator database programmer
  • Auditor Sistem Informasi merupakan pengumpulan dan evaluasi bukti-bukti untuk menentukan apakah sistem komputer yang digunakan telah dapat melindungi asset milik organisasi, mampu menjaga integritas data, dapat membantu pencapaian tujuan organisasi secara efektif, serta menggunakan sumber daya yang dimiliki secara efisien.

Sistem Informasi, sebagai integrasi suatu cara terorganisir (mengumpulkan, memasukkan, dan memroses data, mengendalikan, dan menghasilkan informasi dengan berbasis proses manual atau komputer untuk mencapai sasaran dan tujuan organisasi

Contoh penggunaan sistem informasi dalam perusahaan :

  • Informasi laba dan rugi perusahaan pada satu periode tertentu untuk mengetahui informasi laba rugi dalam perusahaan tersebut.
  • Informasi tingkat biaya perproduk penting dalam menentukan harga jual produk dalam pemasarannya.
  • Informasi besarnya piutang perkonsumen, penting untuk menagih piutang.
  • Dsb.


>> TUJUAN Sistem Informasi Akuntansi <<

1. Mendukung kegiatan operasi sehari-hari (Transaction Processing System)
User dari AIS, terkait dengan TPS:
INTERNAL: manajer dan employee
EKSTERNAL: konsumen (tagihan), pemasok (order pembelian dan cek), karyawan (cek gaji), bank (lap keu dan pembayaran utang)

2. Mendukung pengambilan keputusan oleh pengambil keputusan internal
Misal: keputusan untuk membeli atau membuat sendiri

3. Memenuhi kewajiban terkait dengan pertanggungjawaban perusahaan
Misal: membayar pajak ke Negara, menyusun laporan keuangan (bagi perusahaan yang go public)

Fungsi2 dalam mentransformasi data menjadi informasi

  • Pengumpulan data untuk bahan informasi
  • Maintenance data: mengklasifikasikan, mengcopy, mensortir, mengelompokkan, menggabungkan, melakukan penghitungan, meringkas, dan membandingkan.
  • Mengelola data
  • Mengendalikan data, dengan dua tujuan

1. mengamankan harta kekayaan organisasi, dan

2. memastikan bahwa data yang direkam adalah data yang akurat dan lengkap dan diproses secara benar.

  • Proses menghasilkan informasi

Sub System AIS

  • Siklus buku besar dan pelaporan keuangan
  • Siklus penjualan terkomputerisasi merupakan proses penjualan meliputi pembuatan sales order, pengecekan inventori dan pengecekan kredit limit pelanggan.
  • Siklus pengeluaran akuntansi manual meliputi sub sistem pelunasan hutang, pembelian tunai dan pembayaran gaji,dll.
  • Siklus konversi sekelompok kegiatan berulang pada aktivitas bisnis.
  • Siklus manajemen sumber daya manusia

Sumber : Http://blogakuntansi.blogspot.com dengan perubahan


Tidak ada komentar:

Posting Komentar